Bantuan:Navigasi

This page is a translated version of the page Help:Navigation and the translation is 98% complete.
PD Catatan: Ketika Anda menyunting halaman ini, Anda setuju untuk melepas kontribusi Anda di bawah CC0. Lihat Laman Bantuan Domain Publik untuk informasi lebih lanjut. PD

Setiap laman di sebuah situs MediaWiki tidak hanya memiliki informasi untuk ditunjukkan kepada Anda tapi juga memungkinkan Anda berpindah ke laman yang lain. Ini disebut "navigasi".

Sewaktu membaca laman mana pun pada suatu wiki MediaWiki, Anda akan menemukan tiga unsur navigasi utama:

  1. Bilah sisi memberikan Anda akses ke halaman-halaman penting dalam wiki seperti perubahan terbaru atau unggah berkas. MediaWiki mengharuskan Anda masuk log sebelum melihat semua pilihan di bilah sisi.
  2. Tab pada bagian atas yang terkait dengan laman yang sedang ditampilkan: laman pembicaraan terkait, riwayat versi, dan—paling utama—tautan sunting.
  3. Tautan pengguna pada bagian kanan atas; sebagai pengguna anonim, Anda akan melihat suatu tautan untuk membuat akun atau masuk (keduanya adalah laman yang sama). Sebagai pengguna biasa, Anda akan mendapat koleksi tautan personal, termasuk satu untuk laman pengguna dan satu untuk preferensi.

Selain unsur navigasi standar yang dimiliki setiap laman, sebuah laman juga memiliki informasi uniknya sendiri yang ditampilkan di daerah terbesar laman tersebut. Biasanya di dalam informasi ini terdapat pranala ke laman lain.

Halaman ini sebagian besar mendokumentasikan kulit MonoBook dan Vector. Penampilan mungkin berbeda jika menggunakan kulit lain.

Bilah sisi

 
Contoh bilah sisi yang ditampilkan di samping halaman

Bilah sisi ditampilkan pada ujung pinggir halaman di bawah logo situs (jika menggunakan kulit bawaan MonoBook). Bilah sisi ini memberikan akses ke berbagai laman penting pada wiki seperti Perubahan terbaru atau Unggah berkas.

Mengeklik logo membawa Anda ke laman utama wiki. Tautan pada bagian navigasi di bawahnya membawa Anda ke berbagai laman penting dari wiki. Berbagai tautan ini dapat dikonfigurasikan oleh administrator situs.

Alat peralatan

Tools memuat berbagai tautan yang berubah tergantung pada jenis laman yang ditampilkan.

Pada semua laman (kecuali laman istimewa)
  • "Pranala balik" membawa Anda ke halaman istimewa yang mendaftarkan halaman-halaman di wiki ini yang mengandung pranala ke halaman yang sekarang. Ini berguna ketika Anda sedang mencari halaman dengan informasi yang berkaitan. Informasi "pranala balik" juga berguna ketika Anda merefaktorisasi halaman wiki dan perlu memastikan apakah pranala ke halaman ini masih relevan setelah halaman yang sekarang diubah.
  • Alat "perubahan terkait" mendaftarkan semua perubahan terbaru di halaman yang bertautan dengan halaman yang sekarang. Perubahan terbaru di laman templat yang berkaitan juga dimasukkan dalam daftar halaman. Pilihan "Sembunyikan suntingan kecil" yang bisa diatur di preferensi pengguna, di antaranya, tetap berlaku di "perubahan terkait".
Pada semua laman (kecuali laman istimewa)
  • "unggah berkas" menampilkan halaman istimewa yang membolehkan pengguna yang sedang masuk log untuk mengunggah gambar dan berkas lain ke wiki. Berkas yang diunggah bisa ditautkan atau ditampilkan di halaman wiki. Pranala ini tidak ditampilkan apabila pengunggahan berkas tidak dibolehkan.
    Mengunggah berkas, melihat berkas di server, memasukkan mereka ke laman wiki dan mengelola berkas yang diunggah didiskusikan dalam bagian mengelola berkas dalam manual ini.
  • Alat "halaman istimewa" mendaftarkan semua halaman istimewa MediaWiki. Dalam terminologi MediaWiki, sebuah halaman istimewa adalah halaman yang memberikan informasi mengenai Wiki dan/atau memungkinkan akses ke aktivitas administrasi wiki. Contohnya, daftar pengguna terdaftar di wiki, statistik mengenai wiki seperti jumlah halaman dan jumlah suntingan, log sistem, daftar halaman yatim, dan sebagainya. Isi halaman-halaman istimewa berikut biasanya dibuat secata otomatis ketika halaman tersebut dimuat.
    'Fungsi dan penggunaan halaman istimewa bawaan bisa ditemukan di bagian halaman istimewa dari manual ini.'

Tab laman

 
Tab laman default di atas laman

Tab laman ditampilkan di atas laman di kanan logo situs (jika menggunakan kulit MonoBook atau Vector). Tab-tab tersebut membolehkan Anda melakukan tindakan-tindakan atau menampilkan halaman yang berkaitan dengan halaman yang sekarang. Tindakan yang tersedia secara bawaan meliputi: membaca, menyunting, dan mendiskusikan halaman yang sekarang. Tab-tab tertentu ditampilkan di laman Anda tergantung apakah Anda masuk log di wiki dan apakah Anda memiliki hak pengurus (administrator) di wiki. Di halaman istimewa, hanya tab ruang nama yang ditampilkan.

Bawaan untuk semua pengguna
  • "namespace" (page, help, special page, template, user page etc.)
  • "pembicaraan"
  • "sunting" (may read “lihat sumber” if anonymous editing is disabled, the page is in the MediaWiki: namespace, or the page is protected)
  • "riwayat"
Tab tambahan untuk pengguna biasa
  • "pindahkan"
  • "pantau"
Tab tambahan untuk pengurus
  • "lindungi"
  • "hapus"

Pengurus bisa menambahkan atau menghapus tab menggunakan JavaScript atau memasang ekstensi, jadi tab yang Anda lihat bisa jadi berbeda tergantung wiki mana yang Anda gunakan.

Tautan pengguna

 
Pranala pengguna default di pojok atas kanan laman

Tautan pengguna di tampilkan pada ujung kanan atas laman (jika menggunakan kulit MonoBook bawaan). Tab ini memungkinkan pengguna biasa untuk melihat dan menyunting laman pengguna dan preferensi wiki. Sebagai tambahan, tautan pengguna memungkinkan pengguna untuk dengan cepat mengakses daftar kontribusi mereka terhadap wiki dan juga untuk keluar.

Bagi pengguna anonim, tautan pengguna diganti dengan tautan ke laman masuk wiki atau, jika diaktifkan, tautan ke alamat IP dan laman pembicaraan alamat IP.

"Username"
Tertaut ke laman pengguna Anda yang digunakan untuk menaruh informasi tentang diri pribadi, informasi yang ingin diingat, atau apa pun yang Anda inginkan.
"Talk"
Tertaut ke laman pembicaraan Anda, tempat orang dapat meninggalkan pesan untuk Anda.
"Preferences"
Tempat Anda mengubah preferensi situs pribadi.
"Watchlist"
Daftar semua laman yang Anda pantau. Laman ditambahkan pada daftar ini dengan mengeklik “watch” pada bagian atas laman.
"Contributions"
Daftar semua kontribusi yang Anda buat pada wiki.
"Log out"
Klik ini untuk keluar dari wiki.